Gustiwiw: Dangdut, Pop, Melayu? Ini Genre Endikup! dalam 'Diculik Cinta'
06.08.2024

 

Musisi serba bisa Gustiwiw kembali memikat dengan single terbaru "Diculik Cinta", perpaduan unik genre yang ia beri sebutan "Endikup" alias Enak di Kuping

Belakangan sosok Gusti Irwan Wibowo, atau kerap dipanggil Gustiwiw lebih sering muncul sebagai podcaster di berbagai platform hiburan. Seperti kembali mengingatkan siapa dirinya, musisi yang juga memproduseri banyak musisi di Indonesia seperti Alsa Aqilah, Ardhito Pramono, Nadin Amizah, dan Sal Priadi -- kembali merilis single terbaru berjudul 'Diculik Cinta' (24/7).


Nomor 'Diculik Cinta' mengajak kita, menjelajahi genre yang ia sebut sebagai "Endikup", atau singkatan dari "Enak di Kuping". Macam nenek sihir yang ia tulis dalam liriknya, Gusti meramu dangdut, pop, hingga melayu dengan gaya menulis lirik yang jenaka tanpa bertele-tele macam Adikarso, P. Ramlee, dan tentu bapaknya sendiri Timur Priyono, sebagai inspirasi.




Bercerita tentang jatuh cinta yang tiba-tiba, dan betapa tidak rasionalnya cinta bisa menjadi -- Gusti beranalogi dirinya telah diculik cinta. Macam terkena Stockholm Syndrome, saat korban penculikan mulai merasakan kasih sayang dan empati terhadap pelaku -- Gusti, merasa hidupnya tak lagi kelabu. "Begitulah sekiranya, dengarkan, rasakan, awas kena guna-guna dan temukan Nenek Sihirnya!" tulis Gusti dalam siaran pers.